Kamis, 17 September 2020

Explore Pulau Tidung dan Pari



PAKET WISATA PULAU TIDUNG & PARI (3 HARI 2 MALAM)

Hai Sobat RDV Travel & Tour,

Kali ini RDV akan menawarkan paket wisata yang cukup menarik dan tidak akan terlupakan untuk kalian semua.

Yaitu pengalaman dalam sekali perjalan dengan berkunjung ke 2 pulau di kepulauan seribu, yaitu Pulau Tidung dan Pulau Pari. Pengalaman ini akan kalian rasakan dengan mengikuti paket dari RDV Travel & Tour dari kami.

Hari Pertama :

· Keberangkatan ke Pulau Tidung dari Pelabuhan Kali Adem – Muara Angke, Jakarta
· Istirahat dan menuju Home Stay di Pulau Tidung
· Berkeliling ke Tidung Besar dan Tidung Kecil

Hari Kedua :

· Persiapan berangkat menuju ke Pulau Pari dari Pulau Tidung
· Berangkat ke Pulau Pari
· Keliling Pulau Pari – ( Pantai Pasir Perawan )
· Kembali ke Pulau Tidung
· Aktifitas Snorkeling
· Bermain Banana Boat
· BBQ

Hari Ketiga :

· Mencari Cendra mata dan oleh-oleh khas pulau Tidung
· Persiapan Kembali ke Jakarta

Semua kegiatan tersebut bisa kalian nikmati dengan harga yang sangat kompetitif dan bersaing dengan yang lain.

JUMLAH PESERTA

BIAYA PER ORANG

4 – 8

Rp. 950.000,-

9 – 15

Rp. 700.000,-

16 – 30

Rp. 650.000,-

30 - 50

Rp. 625.000,-


Fasilitas yang di dapat :

· Tiket PP Kapal Feri + Asuransi Perjalan
· Homestay AC
· Makan 6x
· Sepedah Selama di Pulau
· Alat Snorkeling Tiap Peserta
· Kapal untuk Snorkeling
· Banana Boat 1x Bermainan untuk 1 Peserta
· Pemandu Wisata
· Kamera Bawah Laut + Foto selama trip (optional)
· BBQ
· Bonus Banner atau Spanduk Kelompok (peserta di atas 30 orang)

Nb :
- Harga di atas tidak termaksud transportasi dari tempat anda ke Pelabuhan Kali Adem
- Menyediakan juga permainan outdoor/ team building
- Juga menyediakan untuk antar dan jemput dari kota anda. Silakan hubungi kami
- Susunan Acara bisa di seuasikan permintaan
- Perubahan acara bisa terjadi melihat kondisi saat pelaksanaan


Proses Pemesanan :
  1. Silahkan melakukan prosedure Booking min 2 minggu sebelum acara (Jumlah Peserta dibawah 16orang) di atas 16 orang silahkan melakukang Booking min 1 bulan sebelum acara 
  2. Pembayaran DP (Down Payment)/ Booking 35% dari jumlah Pembayaran. Sisa Pembayaran atau pelunasan dilakukan saat berada di Pulau Tidung. 
Cara pemesanan :

Hotline & Whats App : 082114893299
Email :

riz_q_ok@yahoo.com
FB : @RDVTravelKarawang

4 CURUG di KAB KARAWANG


Hai Sobat RDV,

Salam sehat selalu, kali ini RDV akan mengulas tentang destinasi wisata yang ada di Kab. Karawang.

Kita tahu bawah saat ini Indonesia bahkan di seluruh Dunia sedang di landa Pandemi Corona (Covid-19). Dan kita di anjurkan untuk menerapkan protokol New Normal/ Protokol Kesehatan selama Pandemik ini berlangsung.

Tapi di antar waktu Pandemik yang sedang berlangsung, ada dimana saat kita pun butuh waktu untuk memanjakan diri kita, salah satunya dengan melakukan kegiatan di luar rumah, yaitu melakukan atau berkunjung ke destinasi wisata.

Kita menggetahui bahwa saat Pandemik ini banyak tempat atau destinasi wisata yang di tutup untuk umum. Tapi ada juga yang masih buka dengan menerapkan protokol kesehatan. Tapi tidak usah khawatir buat sobat RDV yang ingin melakukan berpergian ke destinasi wisata. Dan tidak perlu juga pergi jauh untuk ke tempat destinasi wisata.

Ternyata di kota karawang ini masih banyak destinasi wisata yang dapat kita kunjungi, salah satunya adalah wisata alam. Kita tahu kalau di daerah selatan Karawang terdapat destinasi wisata alam yang menyuguhkan pemandangan pegunungan, air terjun, dll. Nah sobat RDV kita akan membahas tentang destinasi wisata air terjun yang ada di Kab. Karawang.

1. Curug Bandung



Curug Bandung adalah salah satu dari sekian curug yang berada di kab. Karawang ini. Dimana kita mengetahui bahwa curug bandung ini adalah salah satu destinasi yang sering di kunjungi oleh para wisatawan. Dan yang membuat menariknya dimana curug tersebut memiliki tujuh air terjun yang mengalir dalam satu aliran.

Untuk bisa menikmati suguhan indah nya air terjun, kita harus menempuh waktu yang cukup panjang dengan berjalan kaki. Tapi tidak usah khawatir, didalam perjalanan yang kurang lebih jaraknya 3 km dan waktu tempuh 1 jam, kita akan di suguhkan dengan pemandangan yang tidak akan membosankan, dimana banyaknya pepohonan akan membuat perjalan kita terasa sejuk. Dan kita juga bisa mengabadikan beberapa foto selama perjalanan.

2. Curug Cigentis



Curug Cigentis ini sama hal nya dengan curug bandung yang lokasi nya berada di kaki Gunung Sanggabuana, dan curug Cigentis ini juga salah satu tempat yang sering di kunjungi oleh wisatawan bila ingin melihat keindahan air terjun. Beda hal nya dengan curug Bandung, curug Cigentis ini sudah memiliki akses tujuan yang cukup mudah dan bagus dengan tanjankan dan tikungan tajam. Jadi bila kita mengendarai kendaraan harap berhati-hati bila ingin ke curug Cigentis tersebut.

Curug Cigentis ini memiliki ketinggian sekitar 25 meter dan juga lebar sekitar 3 meter. Aliran air yang cukup deras dengan debit air yang banyak, membuat curug ini terlihat sangat eksotis. Dan kita pun bisa berenang di area curug tersebut, karena terdapat kolam kecil yang ada tepat di bawah jatuhnya titik air terjun tersebut. Di curug Cigentis ini pun kita dimanjakan dengan beberapa fasilitas loh, disana kita bisa melakukan kegiatan camp juga, bila ingin menghabiskan waktu yang cukup lama di area Curug Cigentis tersebut.

3. Curug Cipanundaan



Bila kita masih belum puas dengan kedua curug yang tadi, kita masih bisa mencoba dengan curug yang satu ini. Ya curug ini masih berada di kaki Gunung Sanggabuana, yaitu Curug Cipanundaan. Beda dengan dua curug yang sebelumnya. Curug yang satu ini tergolong sedikit pengunjung yang melihatnya, kenapa demikian karena akses jalan menuju ke curug tersebut terbilang masih jalan setapak dan memiliki medan yang lumayan bagi pemula. Tapi jangan khawatir loh, perjuangan kita menuju curug tersebut akan terbayarkan dengan keindahan dan kesejukan selama di perjalanan.

Di curug tersebut terdapat 3 buah curug yang mengalir seperti tangga, dan di setiap curug nya terdapat kolam yang airnya mengalir kebawah hingga ketinggat ke tiga yang paling bawah. Hal tersebut sangatlah indah dan mempesona kita bila melihatnya. Selain itu terdapat beberapa spot foto yang bisa kita ambil gambarnya, dan air dati Curug Cipanundaan sangat lah jernih dan terbilang deras. Jika kita berkunjung kesana kita tidak akan pernah menyesal karena keindahannya.

4. Curug Lalay



Nah untuk curug yang satu ini terletak di antara perbatasan antara Karawang dengan Bogor. Memang curug ini belum begitu popular tetapi di balik itu semua tersimpan keindahan yang akan membuat kalian terkagum-kagum. Sama seperti dengan Curug Cipanundaan, curug Lalay ini memiliki medan yang cukup menantang, cocok lah untuk kalian yang menyukai tantangan dan juga bertualangan di alam bebas. Karena saat kita ingin ke curug Lalay, kita akan di bawa melintasi area persawahan, pepohonan dan sekaligus sungai berbatuan yang memiliki air yang jernih. Menariknya bila kita menyebrangi sungai tersebut berarti kita sudah masuk wilayah Bogor.

Perjalanan kamu akan terbayarkan dengan pesona air terjut tersebut. Air terjun Cilalay memiliki ketinggian sekitar 7-9 meter dengan undakan yang jumlahnya 2. Masing-masing undakan tersebut memiliki kolam yang kedalamanya ada yang hingga 3 meter loh. Apalagi di tambah dengan rimbunan pepohonan yang berada dalam curug tersebut, menambah keindahan dan eksotisan dari curug Lalay.

Memang pada saat pandemik ini wisata air terjun memang menjadi salah satu alternative untuk kita menghilangkan penat yang sudah kita lalui. Di tambah beberapa area destinasi wisata di luar kota tidak dapat di kunjungi karena ada pandemik ini. Jadi bagi kalian yang ingin berpergian untuk melihat Air Terjun, alangkah baiknya kita harus menyiapkan kondisi fisik kita dan yang pasti kita harus bisa menjaga kelestarian dari air terjun tersebut. Agar generasi di bawah kita masih bisa menikmati keindahan air terjun tersebut.